Layanan Pendidikan Anak
Sanggar Kreativitas Universitas Surabaya
Sanggar Kreativitas Ubaya merupakan kelompok bermain yang ditujukan untuk anak usia 2- 4 tahun dengan program pendidikan yang mengutamakan kemampuan belajar, kematangan emosi dan sosial, serta kreativitas anak secara terpadu.
Visi:
Berpikir kreatif, Pengelolaan diri, dan Ekspresi diri
Misi:
- Menciptakan situasi yang kondusif untuk anak dalam menyatakan ide-idenya
- Melatih kemampuan untuk peka terhadap ragam emosi dan mampu mengelola dorongan yang muncul
- Menumbuhkan keberanian berhubungan dengan orang lain dan lingkungan sosialnya
Nilai-Nilai Unggulan:
- Pemantauan anak sesuai tahap perkembangannya
- Pendekatan psikologi untuk mengembangkan potensi anak melalui program pendidikan yang mengutamakan kemampuan kognitif, bahasa, kematanagan emosi dan sosial, serta kreativitas anak secara terpadu
- Meningkatkan kualitas pengasuhan orang tua pada anak
Program Anak:
- Pengembangan kognitif-bahasa, emosi, psikososial & psikomotor secara terpadu
- Bermain edukatif
- Kegiatan seni (menyanyi, gerak & lagu, psikodrama, menggambar)
- Olah raga
- Fun Cooking
- Musik
- Sains
- Pengenalan Bahasa Inggris
- Field Trip
- Pemeriksaan Kesehatan
Program Orangtua:
- Konsultasi orang tua
- Seminar parenting
- Family day
Taman Penitipan Anak Rumah Ceria
Taman Penitipan Anak Rumah Ceria UBAYA merupakan wadah pembelajaran pra sekolah untuk anak usia 2-5 tahun, yang ditujukan untuk melatih kecakapan & ketrampilan hidup dasar (basic life skills & competence) secara utuh dan seimbang melalui pendekatan pendidikan yang disesuaikan dengan tahap perkembangan anak. TPA Rumah Ceria UBAYA mulai beroperasi pada tgl 11 Maret 2000.
Visi:
Anak tumbuh dan berkembang dengan ceria
Misi:
- Mendidik dan mengasuh anak sehingga memiliki kecakapan & ketrampilan hidup dasar (basic life skills)
- Mengembangkan aspek-aspek psikologis anak sesuai dengan tahap perkembangannya melalui berbagai teknik bermain
- Mengadakan pendekatan secara individual dan kelompok dengan memperhatikan keunikan yang dimiliki anak
Setiap fase dalam kehidupan anak merupakaan saat berarti untuk mengembangkan diri. Proses belajar yang dialami di usia dini menjadi bekal kokoh yang memantapkan anak menghadapi berbagai tantangan.
Program Pendampingan:
- Melatih kemandirian dalam aktivitas rutin sehari-hari
- Aktivitas toilet training
- Bermain bersama
- Psikodrama
- Olahraga
- Menyanyi, gerak, dan lagu
Fasilitas:
- Ruangan ber-AC
- Ruang Tidur
- Dapur
- Ruang Makan
- Permainan Edukatif
- Area bermain indoor (soft play)
- Kamar Mandi Anak
- Area bermain outdoor (play ground)